Kamis, 31 Desember 2015

Cari Bahan Kuliah?

Youtube


Anda merasa materi yang di berikan dosen di kelas masih kurang? Apakah Anda akan pergi ke Perpustakaan Kampus, sekedar meminjam buku? Atau Anda lebih suka mencari sendiri dengan berselancar di Internet?

Ya, ada satu media yang lengkap dan memudahkan Anda mencari bahan kuliah. Untuk tugas, atau sekedar menambah pengetahuan Anda. Salah satunya, adalah Youtube. Youtube merupakan aplikasi yang memiliki kualitas dengan video terbaik. Dan Anda bisa mencari bahan kuliah di sana, cukup banyak. Tinggal mengetik materi yang ingin Anda temukan, kemudian klik salah satu video yang cukup memadai. Tonton dan Anda akan temukan manfaatnya dengan berbagi ilmu pengetahuan.

Contohnya, saya beberapa waktu lalu. Kesulitan membuat pemograman pada tugas take home algoritma dan pemograman. Mencari buku, dan tanya sana sini. Lebih efektif jika menonton dan mempelajarinya langsung dari Youtube. Akhirnya, saya cari video yang pas dengan materi saya saat itu. Dan saya ikuti semua intruksi yang diberitahukan lewat video di Youtube. Hasilnya, program saya akhirnya bisa selesai dan termodifikasi.

Pengingat Tugas, Meeting, dll

MS OneNote

Banyak yang harus kita lakukan di dunia ini. Banyak hal yang perlu kita kerjakan, bahkan dalam sehari pun kita melakukan banyak kegiatan. Tidak jarang, saking banyaknya acara dan lain sebagainya. Terkadang, kita lupa dengan salah satunya. Sehingga, di kepala kita hanya menggatakan :

“Ya ampun! Aku lupa, ada janji dengan dia.”

“Ya Tuhan, aku lupa belum mengerjakan tugasnya!”

Apakah kita perlu menuliskannya besar-besar ke kepala kita?

Tidak perlu lagi, ada satu hal jika kita membuka computer. Tugas-tugas atau apapun itu yang bisa membuat kita tidak lupa lagi. Dan segera untuk menyelesaikannya. Salah satunya dengan aplikasi pada Microsoft. Yaitu, MS OneNote. Nota pengingat pada laptop.

Bagaimana penggunaanya?

Caranya cukup mudah, Anda hanya tinggal klik pada tab news. Anda akan disuguhkan dengan tab title, dan lembar kerja. Anda tinggal menuliskan sub-subnya. Bagaimana menyimpannya? Itu secara otomatis akan tersimpan di desktop sesuai pengaturannya. Biasanya langsung di aplikasi MS OneNote tersebut.

 Sehingga meskipun jadwal Anda banyak, Anda tidak perlu pusing-pusing membuka buku agenda. Atau mencari-cari informasi lagi, karena di OneNote. Anda bisa menyimpan segalanya. Perjanjian meeting, pengerjaan tugas, dan lain sebagainya.


 Seperti contohnya, beberapa hari yang lalu saya mendapatkan tugas kuliah. Agar tidak lupa, saya menuliskannya di MS OneNote. Saya klik news yang secara otomatis tersimpan di folder yang telah saya atur sebelumnya. Kemudian saya rename tepat di tab yang bertuliskan new action, agar tidak salah ketika nanti akan membukannya. Saya tuliskan judulnya di tab title, kemudian saya tuliskan subnya, tugas apa saja yang harus saya kerjakan.

Di hari berikutnya, sebelum waktu deadline pengumpulan tugas. Saya membuka MS OneNote dan melihat ada tugas yang perlu saya kerjakan sebelum waktu deadline tiba. Nah, karena semua tugas yang harus saya kerjakan sudah dicantumkan sebelumnya. Saya tinggal mengerjakannya saja sesuai yang tercantum di note saya tersebut.

Selain itu, kelebihan MS OneNote daripada note biasa. Bisa menyimpan file-file penting, bahkan audio dan video. Kita bisa menambahkan hal-hal yang ingin kita simpan. Seperti foto-foto, musik-musik, bahkan video dan lain sebagainya.


Cukup mudah, bukan? Jadi Anda tidak perlu repot-repot mencatat di selembar kertas. Yang bisa jadi akan hilang atau rusak seiring bertambahnya umur kertas tersebut. Mungkin, ini sedikit pengalaman saya menggunakan aplikasi OneNote tersebut. Selamat mencoba! 

Isilah Blogmu Secara Offline

Post2Blog


Saat ini, blog banyak digemari kalangan mahasiswa-mahasiswi. Terutama untuk pengumpulan tugas, cukup dengan mempublikasikannya lewat blog. Namun, bagaimana jika di tempatnya tiada wi-fi yang on 24 jam? Haruskah mereka selalu mencari wi-fi untuk bisa upload tugas mereka ke blog masing-masing? Jawabannya, tidak perlu.

Karena, sekarang sudah banyak aplikasi blogger offline. Artinya mereka bisa menuliskannya bahkan upload isi blog mereka tanpa harus terkoneksi dengan internet. Atau bahasanya secara offline. Hanya tinggal menghubungkan antara aplikasi dengan blog tugas mereka. Sewaktu-waktu jika tak sempat mendapatkan wi-fi yang on, sedang deadline tugas memburu. Mereka bisa langsung menuliskannya ke dalam aplikasi tersebut. Dan dapat pula mempublikasinya.

Salah satunya, adalah Post2Blog. Aplikasi blogger offline ini bisa di download secara gratis. Selain itu, fitur-fitur di dalamnya sama persis dengan blogger online. Memudahkan si pengguna menggunakan aplikasi ini. Tidak perlu repot-repot, cukup Anda hubungkan blog Anda dengan aplikasi ini. Nantinya, akan di tanya alamat blog Anda. Kemudian, setelah terhubung. Anda bisa menuliskan judulnya di tab title. Seperti di blogger online, Anda bisa menuliskannya secara langsung di lembar kerjanya.

Kemudian, jika di rasa sudah cukup. Jika Anda ingin mengubah font, ini persis di Microsoft Word tampilannya. Terdapat di ribbon home, paragraph dan font. Setelah pengeditan selesai, Anda tinggal klik publish dan secara otomatis tulisan Anda akan terpublikasikan ke dalam blog Anda sendiri tanpa harus terkoneksi dengan internet.

Seperti yang telah saya lakukan di 2 tulisan saya. Saya lakukan secara offline, saya buka aplikasi Post2Blog. Karena sudah terhubung sebelumnya, saya segera menuliskan isinya. Tidak lupa mengganti fontnya dan apa-apa saja yang perlu saya edit. Sebelumnya saya juga menuliskan judulnya di tab title. Kemudian, saya klik publish. Dan ketika saya cek blog saya secara online, 2 tulisan saya sudah terpublishkan di blog saya.

Ini sangat bermanfaat bagi saya. Terutama untuk tugas pengantar teknologi informasi, yang mengharuskan semua tugas di cantumkan ke dalam blog. Karena di kamar saya, jangkauan untuk wi-fi tidaklah selancar jika saya menggunakan wi-fi kampus. Jadi, saya tidak perlu repot-repot ke perpustakaan maupun membeli modem dengan kartu kuota.

Mungkin, cukup itu saja yang bisa saya ceritakan. Mengenai pengalaman saya dalam menggunakan aplikasi offline blogger ini. Masih banyak aplikasi lainnya yang sama dengan Post2Blog, hanya mungkin untuk wordpress atau lainnya.


Sekian, terimakasih.

Minggu, 27 Desember 2015

Forum

Diskusi Lewat FB


Pernahkan Anda kesusahan dalam membuat program? Atau Anda ingin belajar lebih dalam tentang C++ tapi tidak ada yang menemani? Bagaimana jika Anda mencoba masuk ke dalam forum diskusi mengenai bahasa pemograman. Termasuk grup di Facebook.

Kali ini, saya mencoba untuk ikut masuk ke dalam sebuah grup di Facebook. Lantara tiada lain yang dapat saya masuki selain grup tersebut. Sebut saja FPI (Forum Pemograman Indonesia). Awalnya saya tidak terlalu aktif. Dan saya hanya membaca postingan-postingan serta diskusi yang mereka lakukan.

Hingga suatu hari, saya menemukan seseorang mencoba membuat program dengan C++ lewat codeblock. Ternyata programnya cukup ada yang salah, dan saya coba bantu dia. Dengan komentar di bawah postingannya. Belum puas, karena saya juga masih pemula. Saya coba buat programnya langsung di codeblock. Dan saya coba perbaiki.

Selain itu, saya juga melihat grup ini aktif melakukan diskusi tentang bahasa pemograman C++. Baik untuk pemula maupun yang sense, semuanya bisa bergabung asalkan mendapatkan perizinan dari adminnya.

Mungkin, cukup sekian yang dapat saya ceritakan tentang pengalaman saya yang masih sedikit, mengenai ikut dalam sebuah forum tentang pemograman.

Pembaca Blog Efektif

Netvibes


Siapa yang tidak tahu blog? Meskipun Anda tidak punya, tapi setidaknya Anda pernah membaca blog milik orang lain. Entah itu blog berisi materi yang sedang ingin Anda pelajari maupun berisi mengenai tentang informasi yang Anda butuhkan. Namun, bagaimana jika Anda ingin terus membaca blog milik orang tersebut? Dengan membuka blognya setiap hari? Ya, jika dia terus update materi dan segala informasi mengenai blognya. Jika tidak? Itu akan membuat kita terus menunggu dan mengecek setiap harinya.


Tapi, untuk saat ini Anda tidak perlu khawatir. Karena sangat banyak layanan pembaca blog yang dapat terus memberitahu update para blogger favorit Anda. Salah satunya yang saya coba adalah Netvibes. 

RSS Reader adalah aplikasi atau software khusus yang digunakan untuk membaca RSS. Sedangkan RSS adalah sebuah file berformat XML untuk sindikasi yang telah digunakan (di antaranya dan kebanyakan) situs web berita dan weblog (wikipedia).

Netvibes sangat berguna bagi saya, untuk membaca blog-blog favorit saya yang cukup terbilang banyak. Seperti milik Rick Riordan, J.K Rowling, Masashi Kishimoto, Conan Doyle, 5 Seconds of Summer, New York Times, One Direction dan masih banyak lagi. Dalam menambahkan isi blog yang ingin di baca cukup klik Add dan yang kita perlukan hanya Feed dan RSS Reader. 

Feed adalah alamat dari RSS yang akan kita pakai. (https://pabelog.com/rss-reader/).

Begitulah, secara langsung kita akan berlangganan. Mungkin itu sedikit pengalaman saya, menggunakan RSS Reader and Feed dengan Netvibes. Jika Anda ingin mencobanya, coba saja klik http://www.netvibes.com/ . Dan atur sedemikian rupa. Terimakasih, maaf jika banyak kesalahan kata.

Jumat, 25 Desember 2015

Penyimpanan Paling Bergengsi

Google Drive




  Anda pasti memiliki banyak data yang tidak sanggup di simpan di satu tempat. Mungkin karena kekurangan ruang juga bisa, atau memang pada dasarnya tidak punya penyimpanan yang bisa di update dan di sharing, agar memudahkan kita untuk mengakses file-file itu.


  Penyimpanan efektif bermacam-macam jenisnya. Ada penyimpanan dari flashdisk, hardisk, maupun internal di dalam laptop/komputer dan lain sebagainya. Namun, ada perlunya kita menyimpan data di Internet. Seperti halnya penyimpanan secara online juga sangat efektif apalagi untuk keamanan.


  Salah satunya, penyimpanan yang secara online. Atau kita sebut mengupload data ke internet. Adalah Google Drive. Kelebihan google drive ini bisa menampung banyak data dengan ukuran yang bermacam-macam. Tidak hanya mengupload data secara satu per satu. Namun, juga bisa secara folder data yang akan kita upload.


  Contohnya saja, beberapa waktu yang lalu. Saya mendapatkan kiriman banyak foto dari teman saya di LINE. Foto-foto ini hasil dari kegiatan PETA atau OSPEK Fakultas, FTI. Lalu, karena memori hape saya tidak mencukupi. Saya simpan foto-foto tersebut langsung ke Google Drive.


  Kemudian, beberapa hari belum lama ini. Saya coba upload semua data saya yang dari flashdisk ke dalam Google Drive. Karena saking banyaknya data, daripada kelamaan. Saya langsung upload secara keseluruhan. Tapi, tetap dalam 1 folder. Dan itu tidak membutuhkan waktu yang cukup lama, untuk mengupload data-data materi saya saat kuliah.


  Google Drive tidak hanya menyimpan data berupa word, pdf tapi juga dapat menyimpan gambar-gambar. Selain menyimpan dari komputer kita ke google drive. Google Drive juga dapat mengirim data yang kita upload atau belum, baik ke lingkaran kita perorangan maupun perkelompok. Dan orang lain, juga bisa mengambil data kita atas izin kita.


   Seperti halnya, teman saya waktu itu mengupload data Kalkulus. Dan memberitahu teman-temannya untuk mengambil datanya. Agar kami bisa belajar secara keseluruhan dengan materi yang telah dosen kami berikan. Begitu saya buka filenya, saya download. Dan itu tidak masalah.


  Intinya, google drive dapat menyimpan, mengupload, mensharing, dan mendownload file. Baik dari data kita sendiri maupun orang lain. Dan kemampuan google drive yang tidak hanya 1 file melainkan dapat berupa folder. Selain data berupa word juga bisa berupa gambar. Penyimpanan yang fleksibel dengan ruangan yang cukup besar. Menambah kepercayaan kita dalam mengelola data yang sebanyak itu.



  Mungkin, itu yang dapat saya tuliskan. Tentang pengalaman saya menggunakan google drive. Bagaimana dengan pengalaman Anda?

Mengenal Spesifikasi Komputer

Mengenal Spesifikasi Komputer
 
 
TOSHIBA C840-1029
 
TOSHIBA C840-1029-HITAM
Intel Dual Core B960 2.2 Ghz / Memory 2GB DDR3 / 320GB HDD / Intel HD Graphics up to 768M / 14” / DOS
 
Penjelasan :
TOSHIBA C840-1029 : yang di maksud adalah nomor seri laptop tersebut
Intel Dual Core B960 2.2 Ghz : yang di maksud adalah jenis prosesor yang di pakai oleh laptop tersebut
Memori 2GB DDR3 / 320GB HDD / Intel HD Graphics up to 768M : yang di maksud adalah memori yang terdapat di dalam laptop tersebut
14” : yang di maksud adalah ukuran layar lebar laptop tersebut (inci)
DOS : yang di maksud adalah sistem operasi yang di pakai laptop tersebut

KODE BATANG QR

KARTU NAMA AFINA



Senin, 14 Desember 2015

Software Aplikasi

Model 7 Layer OSI

Model referensi OSI (Open System Interconnection) menggambarkan bagaimana informasi dari suatu software aplikasi di sebuah komputer berpindah melewati sebuah media jaringan ke suatu software aplikasi di komputer lain. Model referensi OSI secara konseptual terbagi ke dalam 7 lapisan dimana masing-masing lapisan memiliki fungsi jaringan yang spesifik. Model Open Systems Interconnection (OSI) diciptakan oleh International Organization for Standardization (ISO) yang menyediakan kerangka logika terstruktur bagaimana proses komunikasi data berinteraksi melalui jaringan. Standard ini dikembangkan untuk industri komputer agar komputer dapat berkomunikasi pada jaringan yang berbeda secara efisien.


Terdapat 7 layer pada model OSI. Setiap layer bertanggungjawab secara khusus pada proses komunikasi data. Misalnya, satu layer bertanggungjawab untuk membentuk koneksi antar perangkat, sementara layer lainnya bertanggungjawab untuk mengoreksi terjadinya “error” selama proses transfer data berlangsung.

Model Layer OSI dibagi dalam dua group: “upper layer” dan “lower layer”. “Upper layer” fokus pada applikasi pengguna dan bagaimana file direpresentasikan di komputer. Untuk Network Engineer, bagian utama yang menjadi perhatiannya adalah pada “lower layer”. Lower layer adalah intisari komunikasi data melalui jaringan aktual.

Tujuan utama penggunaan model OSI adalah untuk membantu desainer jaringan memahami fungsi dari tiap-tiap layer yang berhubungan dengan aliran komunikasi data. Termasuk jenis-jenis protokol jaringan dan metode transmisi.


Penjelasan Model 7 Lapis (Seven Layer Model) Komunikasi Jaringan

Aplication Layer : Lapisan ke-7 ini menjelaskan spesifikasi untuk lingkup dimana aplikasi jaringan berkomunikasi dg layanan jaringan. Menyediakan jasa untuk aplikasi pengguna. Layer ini bertanggungjawab atas pertukaran informasi antara program komputer, seperti program e-mail, dan service lain yang jalan di jaringan, seperti server printer atau aplikasi komputer lainnya. Berfungsi sebagai antarmuka dengan aplikasi dengan fungsionalitas jaringan, mengatur bagaimana aplikasi dapat mengakses jaringan, dan kemudian membuat pesan-pesan kesalahan. Protokol yang berada dalam lapisan ini adalah HTTP, FTP, SMTP, DNS, TELNET, NFS dan POP3.

Presentation Layer : Lapisan ke-6 ini berfungsi untuk mentranslasikan data yang hendak ditransmisikan oleh aplikasi ke dalam format yang dapat ditransmisikan melalui jaringan. Protokol yang berada dalam level ini adalah perangkat lunak redirektor (redirector software), seperti layanan Workstation (dalam Windows NT) dan juga Network shell (semacam Virtual Network Computing (VNC) atau Remote Desktop Protocol (RDP)).

Session layer: Lapisan ke-5 ini berfungsi untuk mendefinisikan bagaimana koneksi dapat dibuat, dipelihara, atau dihancurkan. Selain itu, di level ini juga dilakukan resolusi nama. Protokol yang berada dalam lapisan ini adalah RPC (Remote Procedure Call), dan DSP (AppleTalk Data Stream Protocol).

Transport layer : Lapisan ke-4 ini berfungsi untuk memecah data ke dalam paket-paket data serta memberikan nomor urut ke paket-paket tersebut sehingga dapat disusun kembali pada sisi tujuan setelah diterima. Selain itu, pada level ini juga membuat sebuah tanda bahwa paket diterima dengan sukses (acknowledgement), dan mentransmisikan ulang terhadp paket-paket yang hilang di tengah jalan. Protokol yang berada dalam lapisan ini adalah UDP, TCP, dan SPX ( Sequence Packet Exchange).

Network layer : Lapisan ke-3 ini berfungsi untuk mendefinisikan alamat-alamat IP, membuat header untuk paket-paket, dan kemudian melakukan routing melalui internetworking dengan menggunakan router dan switch layer-3. Protokol yang berada dalam lapisan ini adalah DDP (Delivery Datagram Protocol), Net BEUI, ARP, dan RARP (Reverse ARP).

Data-link layer : Lapisan ke-2 ini berfungsi untuk menentukan bagaimana bit-bit data dikelompokkan menjadi format yang disebut sebagai frame. Selain itu, pada level ini terjadi koreksi kesalahan, flow control, pengalamatan perangkat keras (seperti halnya Media Access Control Address (MAC Address)), dan menetukan bagaimana perangkat-perangkat jaringan seperti hub, bridge, repeater, dan switch layer 2 beroperasi. Spesifikasi IEEE 802, membagi level ini menjadi dua level anak, yaitu lapisan Logical Link Control (LLC) dan lapisan Media Access Control (MAC).

Physical layer : Lapisan ke-1 ini berfungsi untuk mendefinisikan media transmisi jaringan, metode pensinyalan, sinkronisasi bit, arsitektur jaringan (seperti halnya Ethernet atau Token Ring), topologi jaringan dan pengabelan. Selain itu, level ini juga mendefinisikan bagaimana Network Interface Card (NIC) dapat berinteraksi dengan media kabel atau radio. Protokol yang berada dalam lapisan ini adalah Ethernet, FDDI (Fiber Distributed Data Interface), ISDI, dan ATM.

Sabtu, 12 Desember 2015

Perbedaan antara 64 bit dengan 32 bit

Perbedaan Sistem Operasi 32-bit dengan 64-bit

Saat ini komputer PC baik laptop maupun desktop yang menggunakan sistem operasi Windows umumnya tersedia dalam dua jenis, menggunakan Windows versi 32-bit atau versi 64-bit. Perbedaannya ialah jumlah informasi yang mampu ditangani oleh prosesor PC pada saat tertentu. Sedangkan komputer yang dirancang untuk sistem operasi 64-bit memiliki potensi kinerja komputer yang jauh lebih besar, sehingga memerlukan perubahan mendasar dalam merancang sebuah software untuk sistem operasi 64-bit. 

Kata “bit” mengacu pada cara komputer menangani informasi dalam kode binary, dimana seluruh data dikenali sebagai serangkaian angka digit yang terdiri dari 1 atau 0. Masing-masing digit dihitung sebagai satu bit, yang artinya prosesor 32-bit dapat memproses 32 digit sekaligus. 

Software untuk komputer dengan prosesor 32-bit termasuk sistem operasi seperti Windows, memiliki keterangan khusus untuk menyesuaikan dengan jenis prosesor, hal yang sama juga berlaku pada prosesor 64-bit. Microsoft memproduksi Windows XP dan Vista edisi 32-bit dan 64-bit dan melakukan hal yang sama pada Windows 7.

Ada pula batasan matematis yang signifkan terhadap dua jenis prosesor. Prosesor 32-bit hanya dapat bekerja dengan kapasitas memori maksimal mencapai 4GB dan ini biasanya dibatasi 2GB untuk setiap satu DIMM memory. Sementara prosesor 64-bit secara teori, dapat bekerja dengan kapasitas memory hingga 17 juta GB. Prosesor 64-bit juga mampu menangani tugas hingga dua kali lebih cepat.



Keterbatasan memori untuk prosesor 32-bit mulai terlihat jelas ketika Windows Vista, yang memerlukan memory kapasitas besar dan kerap kesulitan menjalankan beberapa program secara bersamaan, bahkan bila menggunakan memory dengan kapasitas penuh hingga 4GB sekalipun.


Sebelumnya, mustahil setiap satu program memerlukan lebih dari 2GB memori, namun beberepa video game moderan kini telah melebihi batas tersebut. Alasan inilah yang membuat prosesor 64-bit menjadi sangat pupuler, sehingga jumlah pelanggan yang tertarik untuk membeli sistem operasi 64-bit makin meningkat.

Windows edisi 64-bit dapat menjalankan sebagian besar software yang dirancang untuk edisi 32-bit melalui modus kompatibitas khusus, namun hasilnya bisa sangat bervariasi. Menggunakan sistem operasi 64-bit juga bisa menimbulkan sedikit masalah pada driver, yang merupakan bagian kecil software untuk mengkordinasi setiap perangkat hardware dengan sistem operasi.


Social Networking Infographic

Social Networking Infographic







                Analisa Infografis             :              




1.       Pinterest
a.       70 juta pengguna
b.      Situs sosial yang adalah semua tentang penemuan
c.       Peluang terbesar adalah dalam dekorasi, kerajinan / diy, memasak, kesehatan, dan fashion
d.      Pengguna 20% laki-laki dan 80% perempuan
2.       Twitter
a.       289 juta pengguna aktif
b.      Micro blogging situs sosial yang membatasi posting ke 140 karakter
c.       Penetrasi Terbesar di AS tapi menyebar perlahan dan terus
d.      9100 tweet terjadi setiap detik
3.       Facebook
a.       1,5 miliar pengguna aktif bulanan
b.      Mobile Facebook cash cow - 1,31 pengguna ponsel aktif bulanan
c.       Pendapatan iklan mobile membuat 76% dari semua pendapatan iklan ($ 2,9 milyar Q2 2015)
d.      Pengguna berbagi 1 juta link setiap 20 menit
4.       Instagram
a.       300 juta pengguna aktif
b.      Sosial situs berbagi seluruh gambar dan sekarang 15 video kedua
c.       Banyak merek yang berpartisipasi melalui penggunaan hashtags dan posting gambar konsumen dapat berhubungan dengan
d.      Sebagian besar merek Nike diikuti
5.       Google+
a.       300 juta pengguna aktif
b.      Jaringan sosial yang dibangun oleh Google yang memungkinkan untuk merek dan pengguna untuk membangun lingkaran
c.       Tidak seperti banyak merek aktif tetapi orang-orang yang cenderung cocok dengan berikut besar
d.      Hangouts dan Foto telah dipisahkan dari Google+ tapi tulisan tetap sebagai 'aliran'
6.       LinkedIn
a.       380 juta pengguna di seluruh dunia
b.      Situs jejaring sosial berorientasi Bisnis
c.       Merek yang berpartisipasi adalah merek perusahaan memberikan rekan potensial dan arus tempat untuk jaringan dan menghubungkan

d.      79% dari pengguna 35 atau lebih tua

Program Utilitas Pada Komputer

PROGRAM UTILITAS SISTEM OPERASI



A.    Program utilitas adalah sejenis perangkat lunak sisitem yang memungkinkan pengguna melakukan pekerjaan-pekerjaan pemeliharaan, biasanya berkaitan dengan pengaturan computer, perangkat-perangkatnya, atau program-programnya.

1.      File Manager adalah utilitas yang melakukan fungsi-fungsi yang berkaitan dengan manajemen file.
2.      Image Viewer adalah utilitas yang memungkinkan pengguna menampilkan, menyalin, dan mencetak isi dar file gambar.
3.      Personal Firewall adalah utilitas yang mendeteksi dan melindungi PC dari upaya computer lain untuk masuk tanpa Seizin Pengguna  tersebut.
4.      Unistaller adalah utilitas untuk menghapus program dan berkas-berkas yang berhubungan pada file system.
5.      Disc Scanner adalah utilitas yang mendeteksi dan memperbaiki masalah-masalah fisik maupun logis pada hard disk serta mencari dan menghapus file-file yang tidak diperlukan.
6.      Disk Defragmenter adalah utilitas yang menata kembali file-file dan ruang yang tidak terpakai pada hard disk computer agar system operasi dapat mengakses data dan program dapat berjalan lebih cepat.
7.      Utilitas Diagnostik yakni mengumpulkan informasi teknis mengenai peranti keras dan program-program peranti lunak system tertentu dari computer.
8.      Utilitas Backup yakni pengguna dapat menyalin atau membuat backup dari file-file yang dipilih atau seluruh hard disk ke media penyimpanan lain.
9.      Srceen Sever adalah utilitas yang menyebabkan perangkat layar tampilan menampilkan gambar bergerak atau layar kosong jika tidak ada aktivitas pada keyboard atau mouse selama waktu yang telah ditentukan.

B.     Ulasan Tentang Software Utilitas Tertentu

Disk Scanner adalah utilitas yang diinstal pada sistem komputer untuk membaca untuk kesalahan dalam rangka untuk mengoptimalkan kinerja sistem. Ini berarti mengoreksi kesalahan yang mencegah program Anda berjalan dengan baik. Disk scanner membersihkan file sampah yang paling seperti file Internet sementara dan file Anda memilih untuk menghapus dari komputer Anda.  Pada dasarnya, disk scanner meningkatkan memori sistem anda, dalam rangka untuk mencegah dari overloading sementara operasi. Berikut adalah salah satu contoh software utilitas yang berfungsi untuk mengoptimasi PC:

IObit Advanced System Care Free Versi 4 (Optimasi PC)

           Advanced System Care atau sering disebut ASC, merupakan salah satu software yang lumayan populer dalam hal optimasi Personal Computer (PC). IObit meluncurkan versi terbarunya yaitu Advanced System Care Versi 4. Versi 4 ini tentunya hadir dengan peningkatan performa baru, tampilan yang baru, serta proses pembersihan, perbaikan dan optimasi komputer menjadi lebih mendalam untuk memastikan windows bebas dari error, spyware, virus dan berjalan dengan kecepatan yang optimal. Dengan satu klik saja kita bisa melakukan proses pembersihan, perbaikan, proteksi dan optimasi windows. Software ini relatif mudah digunakan, apalagi dengan fitur one-click nya. Kita tidak perlu lagi menggunakan software registry cleaner dan optimasi pihak ketiga, karena ASC sudah menyertakannya. Optimasi tidak hanya untuk sistem windows, tetapi juga untuk akes internet. Advanced SystemCare Free 4 dapat digunakan untuk Windows 7, VIsta, XP dan 2000. Software yang baru saja di rilis ini besarnya sekitar 29.05 MB.
Fitur-fitur yang terdapat pada Advanced System Care versi 4 :
1.      Perbaikan engine (teknologi) yang meningkatkan proses pembersihan, perbaikan, security dan optimisasi PC .
2.      Antarmuka atau tampilan yang baru dengan skin yang lebih menarik .
3.      Satu klik untuk memecahkan hampir 10 permasalahan umum di PC .
4.      Menyertakan lebih dari 20 tools untuk maintenance komputer .
5.      Meningkatkan kecepatan PC dengan fitur Turbo Boost yang diperbarui .
6.      Monitor performa PC secara real time dengan shortcut untuk memperbaiki secara cepat.


Top Influential People In Computer Science

Top Influential People In Computer Science



       I.            Alan Turing


Alan Mathison Turing (lahir 23 Juni 1912 – meninggal 7 Juni 1954 pada umur 41 tahun) di Maide Vale, London, Inggris, ia adalah seorang peneliti matematika dan komputer, dan pahlawan perang Inggris.

Dia adalah seorang dari peneliti-peneliti komputer modern digital pertama. Selain itu dia adalah orang pertama yang berpikir menggunakan komputer untuk berbagai keperluan. Dia mengatakan bahwa komputer dapat menjalankan berbagai program.

Dia juga memberikan ide tentang mesin Turing, mesin yang dapat menjalankan sekumpulan perintah. Turing juga yang mencetuskan tes Turing. Namanya diabadikan dalam nama Penghargaan Turing.

Pada tahun 1936, Alan pergi ke Princeton University di Amerika kemudian kembali ke Inggris pada tahun 1938. Disana ia mulai bekerja secara rahasia sebagai tenaga paruh waktu untuk departemen kriptoanalisis Inggris, Kode Pemerintah dan Sekolah Cypher. Pada saat pecah perang dunia II ia mengambil pekerjaan penuh waktu di kantor pusatnya, Bletchley Park.

Di sini ia memainkan peran penting dalam menguraikan pesan yang dienkripsi oleh mesin Enigma Jerman, yang menyediakan data intelijen penting bagi Sekutu. Dia memimpin sebuah tim yang merancang sebuah mesin yang dikenal sebagai Bombe yang berhasil menterjemahkan pesan Jerman. Dia menjadi tokoh terkenal dan agak eksentrik di Bletchley.

Setelah perang dunia 2 selesai, Alan Turing berubah pikirannya untuk pengembangan mesin yang secara logis akan memproses informasi. Dia bekerja pertama untuk National Physical Laboratory (1945-1948). Rencananya itu ditolak oleh rekan-rekannya dan laboratorium yang diusulkan untuk proyek tersebut kalah untuk menjadi yang pertama merancang sebuah komputer digital.

Pada tahun 1949, ia pergi ke Manchester University di mana dia memimpin laboratorium komputasi dan mengembangkan sebuah mesin yang membantu untuk membentuk dasar-dasar pada bidang kecerdasan buatan. Pada tahun 1951 dia dipilih sebagai salah satu anggota dari Royal Society.

Pada tahun 1952, Turing ditangkap dan diadili atas tindak pidana homoseksualitas. Untuk menghindari penjara, ia menerima suntikan estrogen selama setahun, yang dimaksudkan untuk menetralkan libidonya. Pada masa itu, homoseksual dianggap sebagai sebuah resiko keamanan karena mereka terbuka untuk memeras. Izin keamanan Turing ditarik, berarti dia tidak bisa lagi bekerja untuk GCHQ, penerus pasca-perang untuk Bletchley Park. Hal ini membuatnya bunuh diri pada 7 Juni 1954.

    II.            Bill Gates





William Henry Gates III atau yang lebih dikenal dengan Bill Gates adalah seorang tokoh bisnis, investor, filantropis, penulis asal Amerika Serikat. Gates lahir di Seattle, Washington, pada tanggal 28 Oktober 1955 dari pasangan William H. Gates, Sr. dengan istrinya, Mary Maxwell Gates. Kedua orang tua Gates merupakan keturunan bangsa Inggris, Jerman, dan Irlandia. Ayahnya adalah pengacara ternama sedangkan ibunya menjabat sebagai anggota dewan direktur First Interstate BancSystem.


              Semasa kecil, orang tua Gates lebih mengharapkan kalau dia akan berkarir di bidang hukum. Gates muda memulai studinya dengan bersekolah di Lakeside School, sebuah sekolah persiapan eksklusif di Seattle. Disekolah inilah, Gates mulai mengembangkan ketrampilannya dalam dunia pemrogaman. Dia bersama ketiga temannya yang lain sempat dilarang mengituki program musim panas setelah mereka ketahuan mengeksploitasi bug di sistem operasi untuk memperoleh waktu komputer bebas. Di tahun berikutnya, Information Sciences, Inc. mempekerjakan empat siswa Lakeside tersebut untuk menulis program pembayaran gaji dalam bahasa COBOL.  

Gates pernah melakukan keisengan semasa sekolahnya ketika dia diminta menulis sebuah program komputer sekolah untuk membuat jadwal kelas siswa. Dia memodifikasi kode sehingga dia ditempatkan di kelas-kelas yang didominasi perempuan. Pada usia 17 tahun, berkerja sama dengan Allen, Gates mendirikan suatu usaha yang mereka beri nama Traf-O-Data. Gates lulus dari Lakeside School pada tahun 1973 dan kemudian kuliah di Harvard College pada musim gugur 1973. Di Harvard, dia bertemu dengan Steve Ballmer, yang kelak akan menggantikannya sebagai CEO Microsoft.

Di tahun kedua kuliahnya, Gates berhasil merancang sebuah algoritma untuk penyortiran panekuk sebagai solusi atas satu dari serangkaian masalah yang belum terpecahkan. Selama kuliah di Havard, Gates sama sekali tidak tertarik untuk belajar seperti mahasiswa lainnya. Dia lebih banyak menghabiskan waktunya dengan menggunakan komputer.

Pada musim panas 1974, Gates menghubungi Paul Allen, dan bergabung dengannya di Honeywell. Pada tahun berikutnya, saat MITS Altair 8800 berbasis CPU Intel 8080 diluncurkan, Gates dan Allen melihat peluncuran tersebut sebagai kesempatan untuk mendirikan perusahaan perangkat lunak komputer sendiri.

Untuk mewujudkan impiannya ini, Gates kemudian keluar dari Havard dan bekerja bersama Allen di MITS di Albuquerque pada November 1975. Mereka menamai usaha yang baru mereka bangun dengan nama "Micro-Soft" dan mendirikan kantor pertamanya di Albuquerque. Satu tahun berikutnya, nama usaha mereka ganti menjadi Microsoft dan pada 26 November 1976 nama dagang "Microsoft" didaftarkan di Kementerian Luar Negeri New Mexico.

Bersama Microsoft, Gates memantapkan namanya di dunia bisnis sebagai pria paling sukses dan paling kaya. Gates menduduki peringkat pertama dalam daftar orang terkaya di dunia sejak tahun 1995 hingga 2009, tidak termasuk 2008 ketika ia turun ke peringkat tiga. Di Microsoft, Gates pernah menjabat sebagai CEO dan kepala arsitek perangkat lunak, dan dia menjadi pemegang saham perorangan terbesar dengan lebih dari 8% saham umum perusahaan. Meski dikagumi banyak orang, banyak juga yang membenci Gates.

Pada masa akhir karirnya, Gates melakukan beberapa usaha filantropi dengan menyumbangkan sejumlah besar dana ke berbagai organisasi amal dan program penelitian ilmiah melalui Bill & Melinda Gates Foundation yang didirikannya pada tahun 2000. Pada bulan Januari 2000, Gates resmi mengundurkan diri sebagai pejabat eksekutif tertinggi Microsoft tapi dia masih menjabat sebagai ketua dan membentuk jabatan kepala arsitek perangkat lunak.